www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
Prajurit Di Rohil Lakukan Pendinginan Pasca Karhutla Di Rimba Melintang
Rabu, 16-01-2019 - 20:46:05 WIB
TERKAIT:
   
 

ROHIL, Tribunsatu.com Rabu (16/1/2019) – Prajurit Koramil 05/Rimba Melintang Kodim 0321/Rohil terus melakukan pendinginan pasca kebakaran lahan gambut di Kep. Lenggadai hilir Kecamatan Rimba melintang Kabupaten Rohil.

Dandim 0321/Rohil Letkol Inf Didik Efendi mengatakan pihaknya menerjunkan 6 (enam) orang Prajurit dari Koramil 05/Rimba Melintang untuk melakukan pendinginan lahan gambut di daerah tersebut dibantu oleh tim BNPB sebanyak 12 orang, Karyawan PT. Sandora sebanyak 6 orang serta aparat pemerintah dan masyarakat.

Pendinginan yang dilakukan oleh Prajurit dan tim tersebut agar api yang berada di bawah lahan gambut tersebut tidak menjalar luas dan dapat padam seutuhnya. Untuk kendala di lapangan, tim kesulitan mendapatkan air karena Sumber air jauh dari titik api.

Selain itu kendala yang dihadapi personel di lapangan yaitu kondisi cuaca berupa angin kencang sehingga api mudah menjalar ditambah lagi lahan yang terbakar merupakan tanah gambut tebal dengan kedalaman 4-5 m dan Kering.
Alat yg digunakan berupa Mesin robin : 3 unit, Mini streker : 5 unit dan Mesin sibahura : 2 unit.(riswan/penrem)



 
Berita Lainnya :
  • Prajurit Di Rohil Lakukan Pendinginan Pasca Karhutla Di Rimba Melintang
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved