www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
KORAMIL 02 TANAH PUTIH GELAR DOA BERSAMA DENGAN KOMPONEN MASYARAKAT UNTUK KESELAMATAN BANGSA DAN KEDAULATAN NKRI
Selasa, 11-12-2018 - 14:01:16 WIB
TERKAIT:
   
 

Tanah Putih, Tribunsatu.com (10.12.18) – Anggota Koramil 02/Tanah Putih Kodim 0321/Rohil dipimpin Serma M. Zikrullah dan 9 orang anggota Koramil 02/Tanah Putih melaksanakan kegiatan Sholat Jumat yang dilanjutkan Doa Bersama Komponen Masyarakat untuk Keselamatan Bangsa dan Kedaulatan NKRI di Masjid Baiturahman desa Ujung Tanjung Kec. Tanah Putih yang di hadiri sekitar 120 orang.

Kegiatan ini sangat direspon dengan baik oleh komponen masyarakat dari segala unsur di desa Ujung Tanjung Kec. Tanah Putih. Kegiatan ini sangat luas maknanya semua bisa bersilaturahmi di sini, sembari bersyukur papar Serma M. Zikrullah.

Hanya saja, Serma M. Zikrulaah mengaku masih prihatin adanya upaya untuk memperkeruh suasana apalagi menghadapi Pemilu ini. Masih ada orang tertentu yang meniupkan isu suku, agama, dan ras ke ranah politik, maka digelarlah Doa Bersama untuk Keselamatan Bangsa dan Kedaulatan NKRI ini.

Doa yang dimpin Ustad Muzakir dan Kotbah oleh Bapak Nurli menjelaskan upaya kampanye negatif dengan melibatkan SARA harus dikikis. Sebab tidak ingin bangsa ini dipecah belah hanya karena kepentingan kekuasaan dari kelompok tertentu.

“Keutuhan NKRI harus diutamakan. Politik yang mengatasnamakan SARA harus dilawan. Siapapun harus menghormati jasa para pendiri bangsa.

Mereka itu sudah berjuang dan berdarah-darah untuk mendirikan negara ini. Sudah menjadi tugas kita untuk mempertahankan kedaulatan dan keutuhan dari bangsa yang kita cintai ini.

Ustadz Muzakir Melalui kegiatan Doa Bersama untuk keselamatan NKRI, begitu juga dengan bapak Nurli berharap besar kepada para politikus yang terjun dalam konstelasi Pilpres dan PiLeg. Mereka ini diharapkan tetap mengedepankan politik santun dan sehat.

Lalu, sikap fair dikedepankan dengan tidak meniupkan hoaks untuk menjatuhkan karakter dari lawan politiknya. “Rasa kebangsaan harus dijaga. Ini adalah identitas dari maysarakat Indonesia yang bertujuan agar bangsa dan negara ini semakin solid”. (Penrem 031/WB).



 
Berita Lainnya :
  • KORAMIL 02 TANAH PUTIH GELAR DOA BERSAMA DENGAN KOMPONEN MASYARAKAT UNTUK KESELAMATAN BANGSA DAN KEDAULATAN NKRI
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved