www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
Rp.761 Juta Temuan BPK Kekurangan Volume di Lima Pekerjaan Dinas PUTR Rohil
Selasa, 28-07-2020 - 06:47:21 WIB
TERKAIT:
   
 

Foto : Kantor BPK Pekanbaru


ROHIL, Tribunsatu.com Ada lima paket pekerjaan di Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Pemkab Rohil (TA) 2019 menjadi temuan BPK Perwakilan Riau. Dari lima paket tersebut direkomendasikan agar menyetorkan ke kas daerah sebesar Rp761.845.677,88,- karena terdapat kekurangan volume, kelebihan bayar dan tidak sesuai spesifikasi.


Pemeriksaan pekerjaan tersebut dilakukan atas dokumen kontrak beserta addendum, serah terima pekerjaan/Provisional Hand Over (PHO), back up data kuantitas, as built drawing, pemeriksaan fisik di lapangan, serta pengujian laboratorium.


Nah, hasil pemeriksaan secara uji petik atas dokumen kontrak, Berita Acara Serah Terima (BAST) dan pemeriksaan fisik pada lima paket kegiatan peningkatan jalan pada Dinas PUTR Kabupaten Rohil diketahui; terdapat kekurangan volume pekerjaan sebesar Rp761.845.677,88,-.


Pekerjaan pertama, kekurangan volume pekerjaan peningkatan jalan Poros Pekaitan (DAK Reguler) Rp.61.894.672,53 yang dilaksanakan oleh PT Arung Samudera Jaya. Ini berdasarkan kontrak nomor 620/01/KONT/PUTR.BM/2019 Tanggal 09 April 2019 sebesar Rp15.552.110.000,00.


Pekerjaan dilakukan addendum berdasarkan Adendum nomor 620/01/KONT/ADD/PUTR-BM/2019 tanggal 23 April 2019 yang isinya mengubah volume pekerjaan tanpa menambah jangka waktu dan nilai kontrak. Pekerjaan tersebut telah dinyatakan selesai 100% dan diserahterimakan dengan BAST No: 09/BA/LS-PUTR/BM/2019 Tanggal 27 Agustus 2019 serta dilakukan pembayaran 100%.


Tapi, hasil pemeriksaan fisik di lapangan yang dilakukan BPK bersama PPTK, Kontraktor Pelaksana, dan Konsultan Pengawas menunjukkan terdapat kekurangan volume pekerjaan senilai Rp61.894.672,53.


Pekerjaan kedua, Pekerjaan Peningkatan Jalan Lintas Bagan Batu-Tanjung Medan (DAK reguler) dilaksanakan oleh PT Bangun Purba Satahi berdasarkan kontrak nomor 620/02/KONT/PUTR-BM/2019 Tanggal 09 April 2019 sebesar Rp15.254.146.200,00. Pekerjaan dilakukan adendum berdasarkan Adendum nomor
620/02/ADD-KONT/PUTR-BM/2019 Tanggal 26 April 2019 yang isinya mengubah volume pekerjaan tanpa menambah jangka waktu dan nilai kontrak.


Pekerjaan tersebut telah dinyatakan selesai 100% dan diserahterimakan dengan BAST No: 198/BA/LS-PUTR/BM/2019 Tanggal 26 Oktober 2019 serta dilakukan pembayaran 100%.


Tapi, hasil pemeriksaan fisik dilapangan yang dilakukan BPK bersama PPTK, Kontraktor Pelaksana, dan Konsultan Pengawas menunjukkan terdapat kekurangan volume pekerjaan senilai Rp75.273.081,66.


Pekerjaan ketiga, Pekerjaan Peningkatan Jalan Poros Bangko Pusako dilaksanakan oleh PT Donny Putra Mandiri berdasarkan kontrak Nomor 620/07/KONT/PUTR-BM/2019 Tanggal 26 Agustus 2019 sebesar Rp8.066.540.216,00.


Pekerjaan dilakukan adendum berdasarkan Adendum nomor 620/07/KONT-CCO/PUTR-BM/2019 tanggal 16 September 2019 yang isinya mengubah volume pekerjaan tanpa menambah jangka waktu dan nilai kontrak. Pekerjaan tersebut telah dinyatakan selesai 100% dan diserahterimakan dengan BAST No. 218/BA/LS-PUTR/BM/2019 Tanggal 17 Desember 2019 serta dilakukan pembayaran 100%.


Tapi, hasil pemeriksaan fisik dilapangan yang dilakukan BPK bersama PPTK, Kontraktor Pelaksana, dan Konsultan Pengawas menunjukkan terdapat kekurangan dan kelebihan volume pekerjaan, yaitu:


1) Kekurangan volume pekerjaan senilai Rp82.181.808,15.


2) Kelebihan pekerjaan oprit sebanyak 7,2 m3. Harga satuan sebesar Rp2.224.657,58 per meter kubik (m3) dengan memasang baja tulangan polos dan Wiremesh M10, sehingga besarnya kelebihan pekerjaan yang terpasang senilai Rp16.017.534,58 (7,2 m3 x Rp2.224.657,58).


Dengan demikian kekurangan dan kelebihan bayar secara keseluruhan ditotalkan senilai Rp66.164.273,57 (Rp82.181.808,15- Rp16.017.534,56).


Pekerjaan keempat, pekerjaan peningkatan Jalan Pinggir Sungai Rokan dilaksanakan oleh PT Cahaya Kurnia Riau berdasarkan kontrak Nomor 620/03/KONT/PUTR-BM/2019 Tanggal 09 April 2019 sebesar Rp12.691.513.773,00.


Pekerjaan dilakukan adendum berdasarkan Adendum Nomor 620/03/KONT/PUTR-BM/2019 tanggal 2 November 2019 yang isinya mengubah volume pekerjaan tanpa menambah jangka waktu dan nilai kontrak.


Pekerjaan tersebut telah dinyatakan selesai 100% dan diserahterimakan dengan BAST No. 156/BA/LS-PUTR/BM/2019 Tanggal 31 Oktober 2019 serta dilakukan pembayaran 100%.


Tapi, hasil pemeriksaan fisik dilapangan yang dilakukan BPK bersama PPTK, Kontraktor Pelaksana, dan Konsultan Pengawas menunjukkan bahwa terdapat kekurangan volume pekerjaan senilai Rp146.142.800,88.


Sedangkan pekerjaan yang kelima, pekerjaan peningkatan Jalan Poros Kubu (lanjutan) dilaksanakan oleh PT Semangat Hasrat Jaya berdasarkan kontrak Nomor 620/06/KONT/PUTR-BM/2019 tanggal 27 Agustus 2019 sebesar Rp17.143.448.992,00.


Pekerjaan dilakukan adendum berdasarkan Adendum Nomor 620/ADD-KONT/PUTR-BM/30/2019 tanggal 20 September 2019 yang isinya mengubah volume pekerjaan tanpa menambah jangka waktu dan nilai kontrak.


Pekerjaan tersebut telah dinyatakan selesai 100% dan diserahterimakan dengan BAST No. 236/BA/LS-PUTR/BM/2019 tanggal 27 Desember 2019 serta dilakukan pembayaran 100%.


Tapi, hasil pemeriksaan fisik di lapangan yang dilakukan BPK bersama PPTK, Kontraktor Pelaksana, dan Konsultan Pengawas serta uji laboratorium atas benda uji hasil core drill menunjukkan terdapat ketidaksesuaian spesifikasi beton Fs (kuat lentur) 45 setara 28,48 Mpa senilai Rp412.370.849,24. Angka ini terbilang fantastis.


Kondisi ini menyebabkan BPK Perwakilan Riau merekomendasikan Bupati Rokan Hilir agar memerintahkan Kepala Dinas PUTR selaku Pengguna Anggaran untuk memproses dan mempertanggungjawabkan dengan cara menyetorkan ke kas daerah sesuai peraturan perundang-undangan atas kelebihan pembayaran.


Terkait temuan BPK Perwakilan Riau di dalam dokumen LHP tersebut Kepala Dinas PUTR menyatakan sependapat dan akan menindaklanjuti dengan meminta kepada pihak Kontraktor Pelaksana untuk mengembalikan kelebihan pembayaran atas temuan dimaksud Rp.761.845.677,89.
(sijoritoday.c)






 
Berita Lainnya :
  • Rp.761 Juta Temuan BPK Kekurangan Volume di Lima Pekerjaan Dinas PUTR Rohil
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved