www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
Polsek Kuantan Hilir gelar Apel Linmas Dalam Rangka Persiapan Pengamanan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Kuansing Tahun 2020.
Sabtu, 05-12-2020 - 12:44:05 WIB
TERKAIT:
   
 

TELUK KUANTAN, TRIBUNSATU.com- Menjelang pelaksanan Pencoblosan Pilkada serentak di kabupaten Kuansing 9 Desember 2020, Polsek Kuantan Hilir gelar Apel Linmas di Halaman Kantor Camat Kuantan Hilir Seberang, Sabtu (5/12/2020) pagi.


Hadir dalam kegiatan ini, Kapolsek Kuantan Hilir AKP Tapid Usman SH, Camat Kuantan Hilir Jhon Pitte Also, Danramil Kuantan Hilir diwakili oleh Serma Muhardi, Ketua PPK Kec Kuantan Hilir Sulkanadi, Ketua Panwascam Kuantan Hilir Arta Dinata, Ketua PPK kec Kuantan Hilir seberang Suandi, Ketua Panwascam Kuantan Hilir Seberang Jon Simon, Para Bhabinkamtibmas Polsek Kuantan Hilir dan Anggota Linmas 62 orang.

Adapun himbaun Kapolres Kuansing, AKBP Henky Poerwanto SIK MM, melalui Kapolsek Kuantan Hilir, Menghimbau kepada seluruh anggota Linmas Kecamatan kuantan hilir dan kecamatqn kuantan hilir seberang harus selalu berkordinasi dengan TNI dan Polri dalam menjaga Pilkada Kabupaten Kuansing, yang akan dilaksanakan pada 9 Desember 2020 dengan penuh rasa tanggung jawab, dan apabila ada hal Yang mencurigakan, segera lapor kepada Panitia TPS, Polri maupun TNI.

"Terkait dengan pengawalan kotak suara tetap harus berkordinasi dengan Panitia Pungutan suara dan harus ada pihak Polri danTNI." Ujarnya.

Lanjut Kapolsek, Anggota Linmas sebelum terjun ke lapangan, harus memperhatikan tata cara pengamanan maupun akomodasi yang harus disiapkan, termasuk jaga kesehatan. Dan dirinya.

"Saya ingat untuk anggota Linmas merupakan alat Keamanan tingkat Desa, maka Dalam melaksanakan tugas pun harus bersifat Netralitas." Tegasnya.(Andre).



 
Berita Lainnya :
  • Polsek Kuantan Hilir gelar Apel Linmas Dalam Rangka Persiapan Pengamanan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Kuansing Tahun 2020.
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved