www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
Percepat Target TMMD, Satgas Gunakan Mesin Molen
Minggu, 11-10-2020 - 12:19:29 WIB
TERKAIT:
   
 

Batang Cenaku,. Tribunsatu.com (11/10/2020). Pasiter Kodim 0302/Inhu, Kapten Inf O.Sirait selaku koordinator TMMD ke 109 Kodim 0302/Inhu mengatakan, sejumlah mesin molen kembali diterjunkan di sasaran fisik TMMD tepatnya di desa Kerubung Jaya Kecamatan Batang Cenaku Kab.Indragiri Hulu.

''Tujuan diterjunkan beberapa mesin molen di lokasi TMMD, agar target pengecoran jalan yang merupakan sasaran fisik utama TMMD tercapai dan sangat menguntungkan untuk mempercepat pekerjaan. Penggunaan mesin molen sangat mudah dan beberapa anggota sudah ada yang paham dan mahir mengoperasionalkan mesin molen sehingga tidak perlu mencari tenaga dari luar,'' terang Pasiter Kodim 0302/Inhu.

Karena mengingat sasaran jalan yang akan dibangun lumayan panjang, yakni mencapai 500 meter.
Dihari ke 20 ini target pengecoran minimal sudah mencapai 90 persen,dan kami satgas TMMD bersama masyarakat targetkan sebelum H-4 penutupan TMMD sasaran sudah selesai,'' tambah Pasiter Inhu.

Kami juga mengapresiasi antusiasnya masyarakat untuk bergotong royong demi mempercepat pengerjaan jalan.
Masyarakat yang kesehariannya beraktivitas sudah tidak sabar menggunakan jalan yang bagus,Imbuh salah satu warga.



 
Berita Lainnya :
  • Percepat Target TMMD, Satgas Gunakan Mesin Molen
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved