www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
Drh.Rahmat Setiawan: Masa Pandemi Tidak Berpengaruh Dengan Peternak Hewan dan Pesanan Qurban
Rabu, 30-06-2021 - 20:39:24 WIB
TERKAIT:
   
 

Pekanbaru,Tribunsatu.com-Dimasa pandemi ketersediaan hewan qurban untuk hari Raya Idul Adha 10 Zulhijjah 1442 H tahun 2021 masih dapat teratasi dengan baik,bagi para Peternak yang menjalani hidupnya dengan bertenak dan tetap bekerja seperti biasanya supaya mendapatkan hasil ternak yang baik dan tidak mengecewakan, walaupun dalam keadaan situasi Pandemi covid 19.

Dari hasil wawancara awak media kepada Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Riau Drh.Rahmat Setiawan Rabu Pagi(30-06-2021)di kantornya, Rahmat Setiawan menjelaskan tidak ada hal yang dikuatirkan tentang masa pandemi sementara data yang diperoleh dari beberapa pengumpul ternak rata-rata ada peningkatan pada proses pemesanan dan juga ada peningkatan harga sehingga kalau dikaitkan dengan masa pandemi covid 19 ini tidak ada kaitannya karena hari Raya qurban ini adalah bagian daripada ibadah keagamaan.

"Terkait polinasi terhadap kondisi perekonomian yang terjadi saat ini diisi dari kabupaten kota di beberapa daerah sudah hampir murni kuotanya seperti Rokan hulu,pelalalawan, Kuansing itu sebagian sudah bisa memenuhi kuota untuk pemenuhan hewan qurbannya,tapi daerah yang pemenuhannya besar seperti Pekanbaru itu masih didatangkan dari sebagian dari luar Riau yaitu dari Sumbar dari Lampung bahkan sebagian dari Nusa tenggara timur NTT termasuk Bali",ucap Pak Kadis

Rahmat Setiawan meminta kepada para Pengurus mesjid yang pertama selektif dalam memilih ternak qurban kedua jaga lingkungan tetap menjaga protokol kesehatan dan jaga jarak ketiga manfaatkan (JULEHA) Juru Sembelih Halal yang ada di masing-masing kabupaten kota agar prosesi keagamaannya bisa berlangsung dengan baik yang paling utama menjaga supaya tidak terjadinya kerumunan.

"Seandainya Hewan qurban nya banyak manfaatkan 3 hari yaitu tiga hari kurban itu apabila jumlah ternak yang dipotong banyak tidak usah sekaligus bisa dibagi menjadi hari pertama kedua maupun ketiga sehingga tidak ada penimbunan,
masyarakat juga lebih higienis dalam mengelola daging lebih bersih dan lebih baik,kan proses penanganan juga agak lama ini supaya tidak menumpuk pada satu tempat yang kedua kalau bisa tidak dibagi di mesjid tapi diantar kerumah prosesnya lebih cepat,"ucap Rahmat Setiawan.

Harapan Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Riau bahwa usaha dibidang peternakan ini supaya mendapatkan suntikan dukungan permodalan dari perbankan karena perputaran yang beredar uang dalam 6 bulan hasil qurban itu cukup besar terhitung data 2020 itu ada sekitar 32000 ekor yang dipotong kalau diasumsikan sekarang pada seharga 16 juta itu berarti ada sekitar 512 miliar.


Kalau bisa perbankan dapat memberikan dan menyalurkan kredit bantuan permodalan kepada sektor peternakan maka masyarakat bisa berusaha lebih baik dan menambah jumlah dana yang selama ini mereka harapkan bisa mengembangkan hasil ternaknya terutama bagi sapi.Sehingga daerah tidak lagi membutuhkan hewan qurban dari luar daerah lagi karena udah tercukupi di daerah lokal sendiri,tutup Rahmat Setiawan.(Kiky)



 
Berita Lainnya :
  • Drh.Rahmat Setiawan: Masa Pandemi Tidak Berpengaruh Dengan Peternak Hewan dan Pesanan Qurban
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved