www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
Babinsa Kelurahan Air Hitam Hadiri Musyawarah Masyarakat Desa.
Jumat, 04-12-2020 - 08:56:17 WIB
TERKAIT:
   
 

Pekanbaru, Tribunsatu.com Sertu Jamil Chandra Babinsa Kelurahan Air Hitam Koramil 03/Senapelan Kodim 0301/Pekanbaru menghadiri MMD (Musyawarah Masyarakat Desa) Tahun 2020 bertempat di Kantor Kelurahan Jl. Karya Indah RT 06 RW 03 Kelurahan Air Hitam Kecamatan Payung Sekaki. Jum'at 04-12-2020.

Kegiatan musyawarah dengan bahasan tentang Kesehatan Masyarakat ini disampaikan oleh Kepala Puskesmas Kecamatan Payung Sekaki dr Wahinda Wallie. Dihadiri oleh ; Lurah Zulfi Ijum, S.Kom, M.Si, Babinsa Sertu Jamil Chandra, Ketua LPM H. Marzuki, Forum RT-RW dan Kader-kader PKK.

Kepada awak media Sertu Jamil Chandra menyampaikan, "Kegiatan ini merupakan upaya Puskesmas dalam menyelesaikan permasalahan kesehatan yang ada dilingkungan masyarakat. Dan mengajak masyarakat untuk menanggulangi masalah kesehatan ini melalui gerakan masyarakat hidup bersih dan sehat. Ujarnya.

Dihadapkan dengan pandemi Covid-19 ini, masyarakat dituntut untuk merubah pola hidupnya dengan menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat sebagai langkah pencegahan terhadap dan penularan Covid-19. Untuk itu masyarakat diharapkan mampu berpartisipasi aktif dalam memelihara dan menjaga kondisi kebersihan dan kesehatan lingkungannya. Kata Jamil.

Sementara itu ditempat terpisah Danramil 03/Senapelan Kapten Cba Yuniaro Zebua menuturkan, "Musyawarah ini merupakan upaya bersama yang melibatkan peran serta masyarakat untuk mengidentifikasi permasalahan kesehatan serta mengali potensi yang dimiliki oleh masyarakat itu sendiri untuk memecahkan permasalahan kebersihan lingkungan dan kesehatan masyarakat.

Untuk itu melalui pemberdayaan masyarakat ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersihan dan kesehatan. Dalam rangka mewujudkan masyarakat yang bersih sehat dan kuat. Tutupnya. (Pelda Sukirno)



 
Berita Lainnya :
  • Babinsa Kelurahan Air Hitam Hadiri Musyawarah Masyarakat Desa.
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved