www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
Babinsa Kampung Dalam Koramil 03/Senapelan Dampingi Yayasan Budhi Szu Chi Berikan Bantuan Kepada Warga Korban Kebakaran
Rabu, 15-01-2020 - 11:47:17 WIB
TERKAIT:
   
 

Pekanbaru, Tribunsatu.com Babinsa Kelurahan Kampung Dalam Koramil 03/Senapelan Serda Ucok Parluhutan mendampingi Yayasan Budhi Szu Chi menyerahkan bantuan untuk warga korban kebakaran. Rabu 15-01-2020.

Pada pagi ini Posko musibah kebakaran Kelurahan Kampung Dalam bersama Babinsa mendampingi Yayasan Budhi Szu Chi menyalurkan bantuan dana sosial untuk korban kebakaran di Jl. Khadijah Ali Gg. Koto RT 01 RW 03 Kelurahan Kampung Dalam Kecamatan Senapelan.

Bapak Johan mewakili Yayasan Budhi Szu Chi dalam sambutannya mengatakan, Budhi Szu Chi merupakan organisasi amal yang berjuang untuk meringankan beban hidup masyarakat yang kekurangan ataupun masyarakat yang dilanda bencana. Pada pagi hari ini kami datang menemui warga yang tertimpa musibah kebakaran untuk menyalurkan bantuan dana sosial untuk membantu meringankan beban masyarakat yang tertimpa musibah.

Kita hendaknya selalu melapangkan hati untuk hidup berdampingan dan saling berbagi untuk membantu masyarakat yang hidup dalam kesusahan. Kita harus menjangkau dan membantu mereka, sebagai kewajiban umat manusia untuk peduli terhadap sesama. Kata Bapak Johan.

Serda Ucok Parluhutan sebagai perwakilan warga menuturkan, Kami mengucapkan terimakasih kepada Yayasan Budhi Szu Chi yang telah mengulurkan tangan membantu warga kami yang baru saja tertimpa musibah kebakaran.


Kami berharap masih ada donatur lain yang meringankan tangannya untuk memberikan bantuan kepada warga korban musibah kebakaran. Kami di Posko masih menghimpun bantuan dari para donatur untuk menyalurkan bantuan. Semoga dengan adanya bantuan ini dapat menjadi motivasi bagi warga kita yang tertimpa musibah untuk segera bangkit. Tutup Serda Ucok Parluhutan. (red/Pelda Sukirno)



 
Berita Lainnya :
  • Babinsa Kampung Dalam Koramil 03/Senapelan Dampingi Yayasan Budhi Szu Chi Berikan Bantuan Kepada Warga Korban Kebakaran
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved