www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
Jatim Park 2 Secara Resmi Beroprasi Kembali
Sabtu, 27-06-2020 - 20:02:43 WIB
TERKAIT:
   
 

Batu, Tribunsatu.com - Wali Kota Batu Hj Dewanti Rumpoko meresmikan Wisata Tangguh Semeru sekaligus membuka kembali wisata Jawa Timur Park 2, bertempat di Pintu Masuk Batu Secret Zoo Jawa timur Park (JTP) 2, Kota Batu, Sabtu (27/6/2020).

Hadir dalam peresmian ini Wakil Wali Kota Batu H Punjul Santoso, Ketua DPRD Asmadi, Kapolres Batu AKBP Harviadhi Agung Pratama, Kajari Batu Dr Sri Heny Alamsari, dan Pabung Kodim 0818 Batu-Malang Mayor Arm Choirul Effendi, didampingi General Manager (GM) Jatim Park 2 Agus Mulyanto, perwakilan Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jawa Timur dan Gugus Tugas Covid-19 Pemkot Batu.

General Manager Jatim Park 2 Agus Mulyanto, menyampaikan rasa terimakasih atas kepercayaan telah membantu mempersiapkan JTP 2 dan siap melayani pengunjung wisata tangguh di Kota Batu.

"Protokol kesehatan Covid-19 menjadi tujuan utama sehingga masyarakat bisa menikmati hiburan yang ada di wisata tangguh semeru ini dengan aman dan nyaman," ungkapnya.

Pada kesempatan yang sama, Kapolres Batu mengatakan, bahwa Kota Batu merupakan destinasi utama di Jawa Timur sehingga dengan re opening ini diharapkan mampu merespon keinginan masyarakat akan kebutuhan rekreasi dan hiburan karena selama pandemi ini hampir 4 bulan JTP tidak menerima kunjungan.

"Jajaran keamanan siap mengingatkan masyarakat akan protokol kesehatan dengan cara yang baik, santun dan humanis sesuai petunjuk gubernur dan presiden menuju new normal," jelas kapolres.

Walikota Batu dalam sambutannya mengatakan bahwa Jawa Timur Park Grup merupakan magnet pariwisata terbesar di Jawa Timur. "Dengan dibukanya JTP 2 dan Eco Green Park hari ini bisa menjadikan perekonomian di Malang Raya dan Jawa Timur maju," jelas walikota.

"Kuncinya adalah sebelum memulai segala sesuatu, semua pekerja harus sehat dan sudah sarapan. Sesuai pesan Gubernur Jawa Timur tetap menjaga kesehatan sebagai prioritas utama," pungkas walikota. (SBK)



 
Berita Lainnya :
  • Jatim Park 2 Secara Resmi Beroprasi Kembali
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved