www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
Pasar Jadi target Pendisiplinan Protokol Kesehatan Oleh Babinsa Koramil 09/Singingi
Selasa, 13-10-2020 - 12:54:11 WIB
TERKAIT:
   
 

Singingi -Tribunsatu.com Seperti halnya yang dilakukan oleh Anggota Kodim 0302/Inhu Koramil 09/Sgg Babinsa Serda M.Aprianto yang melaksanakan kegiatan pendisiplinan masyarakat di Pasar Tradisional Desa pasir mas, Kecamatan Singingi selasa (13/10/2020).


Babinsa  Koramil 09/ Sgg Serda M.afrianto bersama Satgas Percepatan penanganan Covid-19 melakukan penertiban atau pendisiplinan kepada pengunjung dan pedagang yang sedang berinteraksi di pasar.


“Kita lakukan penertiban ini agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan dalam menghadapi COVID-19,” ungkap Babinsa Serda M.afrianto


Hal menonjol yang ditemukan dalam kegiatan pendisiplinan tersebut dimana masih ditemukannya beberapa warga yang belum disiplin mematuhi protokol kesehatan dalam situasi Pandemi COVID-19, diantaranya masih terdapat masyarakat yang kurang tepat menggunakan masker, masker digunakan di dagu.

Kemudian masih ditemukannya beberapa warga masyarakat yang berkerumun atau berkumpul saat bertransaksi di pasar, mengabaikan jaga jarak atau physical distancing,kurang sadarnya masyarakat untuk mencuci tangan padahal tempat cuci tangan sudah disiapkan oleh dinas pasar untuk kepentingan umum.

Sementara itu Danramil 09/singingi Kapten BK.Tarigan mengatakan untuk mengingatkan masyarakat maka pihaknya akan lebih intensif melakukan patroli gabungan dengan instansi terkait termasuk dengan pengelola pasar sehingga kegiatan pendisiplinan dapat efektif dan efesien.

“Kita ingin kegiatan pendisiplinan masyarakat dalam rangka mencegah penyebaran COVID-19 agar dilaksanakan secara kontinyu dengan melibatkan aparat lintas sektoral sehingga masyarakat benar-benar disiplin menerapkannya serta mata rantai penyebaran COVID-19 dapat diputus,” sebutnya.



 
Berita Lainnya :
  • Pasar Jadi target Pendisiplinan Protokol Kesehatan Oleh Babinsa Koramil 09/Singingi
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved