www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
Bupati Kendal Serap Aspirasi Warga Gemuh
Kamis, 11-07-2019 - 14:24:51 WIB
TERKAIT:
   
 

Keterangan foto : Bupati Kendal Mirna Annisa bersama Forkompimda saat berdialog dengan warga Desa Gemuh Blanten


Kendal, Tribunsatu.com - Bupati Kendal Jawa Tengah dr. Mirna Annisa bersama jajaran Forkompimda Kendal, melaksanakan kegiatan Sholat Maghrib berjamaah dan dialig terbuka dengan warga Desa Gemuh Blanten, Rabu malam (10/7/2019), bertempat di Masjid Al Huda Desa Gemuh Blanten Kecamatan Gemuh.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati Kendal H. Masrur Masykur, Sekretatis Daerah (Sekda) Kendal Moh Toha, Kapolres Kendal, Kapolres Kedal AKBP. Hamka Mappaita, Dandim Kendal, Letkol Ginda Muhammad Ginanjar, para Kepala OPD Kendal, Forkopimcam Kecamatan Gemuh dan para Kepala Desa se-Kecamatan Gemuh serta masyarakat Kecamatan Gemuh.

Sekda Kendal Moh Toha dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan kegiatan silaturahmi antara Pemerintah Kabupaten Kendal dengan masyarakat.

" Acara ini adalah program dari Bupati Kendal yang sudah lama dilaksanakan sebagai sarana silaturahmi dan dialog dengan masyarakat Kabupaten Kendal serta untuk mendengarkan langsung dan menyerap aspirasi dari masyarakat," terangnya.

Sementara itu, dalam acara dialog, Imam Turmudi Salah seorang warga Desa Gemuh Blanten, menanyakan kepada Bupati Kendal, terkait bantuan dana dari Pemkab untuk masjid.

" Terkait bantuan dana untuk masjid memang Pemkab Kendal tidak memberikan bantuan untuk tempat ibadah agama manapun, namun untuk masjid sudah ada yang menangani yaitu dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kendal, dimana dana tersebut berasal dari zakat para ASN dan lain-lain ", papar Mirna.

Samsudin selaku Kepala Desa Pamriyan juga mempertanyakan perihal lampu penerangan jalan umum di ruas jalan Desa Tlahab hingga Desa Gebang yang masih sangat minim dan penanganan sampah di Kecamatan Gemuh yang terkendala dengan armada pengangkut sampah.

Menanggapi hal tersebut, Mina Annisa menjawab bahwa urusan lampu penerangan jalan umum akan direalisasikan pada tahun 2019.

" Untuk armada pengangku sampah, kita akan siapkan satu unit armada untuk setiap kecamatan dan biayanya operasionalnya gratis ", tegas Mirna.


Sementara itu, untuk kondisi Kamtibmas, Kapolsek Gemuh Abdullah Umar yang mewakili Camat Gemuh yang tidak bisa karena sedang sakit, melaporkan bahwa situasi Kamtibmas di Kecamatan Gemuh aman dan kondusif.

Di akhir acara, Bupati Kendal berkesempatan menyerahkan bantuan berupa kursi roda dan alat penyangga serta bantuan uang tunai untuk Masjid Al Huda. ( Pur***)




 
Berita Lainnya :
  • Bupati Kendal Serap Aspirasi Warga Gemuh
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved