www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
BAZNAS Kendal Ikuti Pelatihan Internal Audit ISO 9001
Senin, 21-01-2019 - 15:27:37 WIB
TERKAIT:
   
 

Keterangan foto : Sekda Kendal Moh. Toha ST, MT (no. 2 dari kanan), saat membuka pelatihan manajemen mutu ISO 9001 kepada pengelola Baznas Kabupaten Kendal.



Kendal, Tribunsatu.com - Badan Amil Zakat Nasional ( Baznas) Kabupaten Kendal Jawa Tengah, mengikuti pelatihan in house training awarness dan internal, audit ISO 9001:2015, Senin (21/1/2019), di Aula Gedung C lantai 2 Setda Kendal.
Pelatihan diselenggarakan oleh World Quality Assurance (WQA) Jakarta dengan M. Indra Gunawan sebagai fasilitator dan trainer technick, akan berlangsung selama 3 hari dari tanggal 21-23 Januari 2019.

Kegiatan pelatihan dibuka secara resmi oleh Sekda Kendal Moh. Toha ST, MT yang disaksikan Kepala Bagian Adminisrasi Kesejahteraan Rakyat Moh. Rozi, SH, MH.

Dalam sambutannya, Moh. Toha, ST, MT mengatakan bahwa kegiatan pelatihan menejemen ISO 9001:2015, merupakan sarana untuk meningkatkan kemampuan pengelola dalam manajemen zakat di Kabupaten Kendal khususnya zakat dari para ASN Pemkab Kendal secara menyeluruh.

" Internal audit sangat diperlukan dalam meningkatkan kinerja organisasi dan pengelolaan zakat dari para muzaki ", tegas Moh.Toha.


Sementara itu, Ketua Baznas Kabupaten Kendal KH. Ubaidillah SpdI, menyampaikan bahwa pelatihan menejemen ISO 9001:2015 bertujuan untuk meningkatkan mutu pelayanan pengumpulan zakat dari para muzaki ASN Pemkab Kendal.

Lebih lanjut Ubaidillah berharap, dengan manajemen yang baik maka kepercayaan para ASN, akan semakin meningkat dalam menyisihkan sebagian penghasilannya yang akan disalurkan kepada para fakir miskin dan orang-orang yang memerlukan bantuan.

M. Indra Gunawan selaku fasilitator dan trainer technick dari World Quality Assurance ( WQA ), mengatakan bahwa pelatihan manejemen mutu ISO 9001 : 2015 ISO yang diterbitkan oleh International Organization for Standarization, merupakan Standar Internasional yang mengarahkan dan mengontrol organisasi untuk mencapai tujuannya.

"ISO 9001 merupakan menejemen mutu untuk menjamin bahwa produk atau jasanya memenuhi persyaratan mutu pelanggan dan mematuhi peraturan yang berlaku untuk produk atau jasa ", pungkas Indra. (Adang***)



 
Berita Lainnya :
  • BAZNAS Kendal Ikuti Pelatihan Internal Audit ISO 9001
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved